• LinkedIn
  • Join Us on Google Plus!
  • Subcribe to Our RSS Feed

Minggu, 03 November 2019

Peserta Rumah Belajar Kelompokkan Tumbuhan, Tim Desa Sungai Pitung Berikan Materi Makhluk Hidup

November 03, 2019 // by Muda Banua // // No comments


Relawan muda banua hasnur centre kembali melakukan kunjungan rutin ke Desa Sungai Pitung untuk melaksanakan kegiatan rumah belajar. Kunjungan tersebut dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 2 November 2019, pukul 14:30-16:00. Tim relawan yang berkunjung ke desa sebanyak 2 orang yaitu Isdayanti dan Siti Noor Kholisah. Kedatangan relawan di desa disambut oleh anak-anak rumah belajar dengan bahagia.


Materi yang kami sampaikan yaitu melanjutkan materi tentang makhluk hidup yang telah disampaikan sebelumnya pada tanggal 12 Oktober 2019, materi yang disampaikan yaitu pengelompokkan tumbuhan berdasarkan keping bijinya, pengelompokkan tumbuhan berdasarkan akarnya, pengelompokkan tumbuhan berdasarkan bentuk daunnya dan pengelompokkan tumbuhan berdasarkan batangnya. Anak-anak rumah belajar mencatat materi yang disampaikan serta menanggapi dan juga bertanya kepada tim relawan tantang materi yang disampaikan. Setelah selesai pembelajaran kegiatan belajar ditutup dengan membaca do’a.

0 komentar:

Posting Komentar